Review Drama "Rookie Historian Goo Hae Ryung"

Haiiii!!!
Kembali lagi dengan another drama review
Kali ini mau me-review "Rookie Historian Goo Hae Ryung"


Ini drama era joseon pertama yang bener-bener tak ikuti dengan serius dari awal sampai akhir
Daaaan... tidak mengecewakan hehehe
Drama ini sangat melebihi ekspektasiku

Jadi, "Rookie Historian Goo Hae Ryung" ini menceritakan tentang kisah cinta seorang sejarawan wanita dan seorang pangeran. Sang sejarawan wanita ini sangat pintar, berani, dan mandiri. Sedangkan sang pangeran adalah seorang yang polos yang menjalani sebagian besar hidupnya "diasingkan" di istana terpencil. Tapi, nggak cuma ada cinta-cintaan aja, drama ini juga mengcover cerita sejarah (walaupun nggak tau itu sejarah asli atau bukan).

Mari kita mulai review per karakter :
Yang pertama ada Goo Hae Ryung diperankan oleh Shin Se Kyung


cantik banget ya mbaknya :)
Aku sukaaaaa banget karakter Goo Hae Ryung ini
Dan aku juga suka gimana alur cerita drama ini membentuk karakter Hae Ryung
Aku suka banget gimana Hae Ryung ini nggak mau kalah sama para kaum adam, karena di drama ini ditekankan juga kalau dulu itu perempuan masih dianggap lebih rendah dari laki-laki
Terus aku juga suka karena Hae Ryung ini prinsipnya kuat banget, strong woman (jempol)
Chemistry-nya sama Eun Woo juga cocok banget ^ ^

Lanjut ada Pangeran Dowon alias Lee Rim diperankan oleh Cha Eun Woo


Suka banget akting Eun Woo disiniiii :))
Emang bakatnya jadi aktor ya ni anak
Dan visualnya itu lo... cocok banget jadi pangeran
Aku juga suka karakter Pangeran Dowon ini, lucu lucu gimana gitu
Tapi dia juga keren kalau pas menunaikan tugasnya jadi pangeran, wibawanya keluar
Oiya, aku juga suka adegan pas Pangeran Dowon lagi ngeliatin Goo Hae Ryung dengan tatapan yang sangat soft, lucu aja gitu so sweet
Pangerannya tu kayak kagum gitu sama Hae Ryung, dan dia juga respect sama Hae Ryung (paling suka nih romance yang kayak gini (jempol))

Selanjutnya ada Hyung-nya Dowon, Lee Jin diperankan oleh Park Ki Woong


Aku nggak pernah nonton dramanya Park Ki Woong sebelumnya
Tapi sumpah disini dia gantengnya... Ya Allah... parah parah
Dan aktingnya juga bagus banget
Brewoknya juga itu lo, mengalihkan duniaku

Karakter terakhir yang pengen aku review ada Song Sa Hee diperankan oleh Park Ji Hyun


Mbak ini juga cantik banget
Walaupun di drama ini jarang senyum, kalo pas senyum cantik banget :)
Banyak yang aku nggak paham sebenernya sama karakternya Sa Hee ini, tapi suka aja lihat interaksinya sama karakter lain.
Pas dia sama sejarawan yang lain, pas dia sama bapaknya, apalagi pas dia sama Pangeran Lee Jin :)

Overall drama ini bagus sih menurutku
Ada banyak banget aspek yang diangkat
Ada kesetaraan gender, ada pentingnya ilmu kedokteran, bahkan ada bumbu-bumbu misteri ala-ala detektif gitu
Tapi yang paling penting drama ini menitikberatkan pentingnya profesi sejarawan di jaman joseon
Tanpa sejarawan, kita (manusia-manusia jaman sekarang) nggak akan tahu apa yang sudah terjadi pada jaman dulu, dan bisa saja mengulangi kesalahan yang dilakukan para pendahulu
Di drama ini kita bisa lihat, bahkan raja aja "takut" sama sejarawan
Dan kalian juga dijamin bakal merinding lihat para sejarawan berjuang mempertahankan prinsip mereka. Kalau mereka goyah, para orang-orang tidak bertanggung jawab bisa merubah sejarah seenak mereka, dan nggak bisa bayangin akibatnya buat peradaban di masa depan

Yang kurang paling cuma endingnya yang sangat-sangat-sangat mengecewakan
Oh, dan juga OST-nya, nggak ada yang nyantol di kuping hehehe

Contact :
Twitter @HelloArmany








Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Drama "Lovely Us"

Review Drama "Meow The Secret Boy"

Review "Dancing High"